Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

PPDB SMA/SMK di Blora Gunakan Sistem Online

BLORA, – Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dindikpora) Blora akan menerapkan sistem online dalam Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tingkat SMA/SMK pada tahun ini. Sistem yang sama dilakukan pada PPDB tahun lalu.  Yang berhak melaksanakan PPDB merupakan sekolah yang berstatus negeri, sedangkan untuk sekolah swasta tidak mengacu pada sistem online.
Dengan hal itu maka peserta didik harus mendaftar melalui situs yang ada di masing-masing sekolah. “Hal ini berdasarkan  Peraturan Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Blora Nomor 2 Tahun 2014,” ungkap Kepala Dindikpora Blora Achmad Wardoyo.
Peraturan itu  tentang Petunjuk Teknis Penerimaan Peserta Didik Baru Secara Online Pada Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan Tahun Pelajaran 2014-2015, di mana ada delapan SMA dan enam SMK.
Menurutnya hal yang paling pokok dalam PPDB online kali ini adalah, siswa calon peserta didik baru SMA dan SMK dapat menentukan dua pilihan sekolah yang terdaftar dalam PPDB Online. “Untuk satuan pendidikan SMA pilihan tidak didasarkan pada kompetensi yang diminati tetapi bersifat umum. Peminatan pada kompetensi akan dilakukan setelah siswa diterima di sekolah yang dipilih,” jelasnya.
Adapun untuk SMK pilihan didasarkan pada paket keahlian yang diminati, seperti untuk pilihan pertama di SMK N 1 Blora Paket Keahlian Multimedia dan pilihan kedua SMK N 1 Blora Paket Keahlian Teknik Pengelasan.
Menurutnya  pilihan peserta didik tidak boleh lintas jenis satuan pendidikan, seperti memilih pilihan pertama di SMA dan pilihan kedua SMK, kemudian setiap calon peserta didik baru diberi hak untuk mengubah atau pindah pilihan maksimal satu kali selama proses pendaftaran PPDB Online berlangsung.
“Bagi yang melakukan pendaftaran secara mandiri silahkan membuka situs yang ada di www.blora.siap-ppdb.com,” tendasnya.
( Sugie Rusyono / CN26 / SMNetwork )

Post a Comment for "PPDB SMA/SMK di Blora Gunakan Sistem Online"